Sabtu, 18 Januari 2014

Senam Kesegaran Jasmani (SKJ)

Senam Kesegaran Jasmani atau sering disingkat dengan SKJ adalah senam massal yang diwajibkan oleh pemerintah Indonesia. Senam ini biasanya diiringi oleh lagu berirama dari berbagai provinsi yang diaransemen ulang dan biasanya dilakukan oleh sekelompok peserta besar. SKJ biasa dilakukan di tempat-tempat umum di Indonesia di hari-hari tertentu dalam satu minggu, yaitu hari Jumat pagi. Senam ini beserta musik yang mengiringinya menjadi sangat populer pada tahun '80-an dan '90-an saat masa pemerintahan Orde Baru. Perbedaan dengan Senam Pagi Indonesia

Seri Senam Pagi Indonesia (SPI) diperkenalkan di akhir '70-an dengan SPI seri A, B, C, dan D untuk anak-anak sekolah. Senam Kesegaran Jasmani diperkenalkan pada awal 1984 berdasarkan Surat Perintah Menpora untuk diajarkan ke seluruh lapisan masyarakat Indonesia.

Daftar Senam Kesegaran Jasmani Indonesia:
1.     SKJ '84
Lagu pengiring diaransemen oleh Nortier Simanungkalit [1]
2.    SKJ '88
Lagu pengiring diaransemen oleh Januar Ishak. Satu seri berdurasi sekitar 5 menit.
3.    SKJ '93
Lagu pengiring diaransemen oleh Januar Ishak. Satu seri berdurasi 12 menit 9 detik untuk versi satu seri, berisi PemanasanInti, dimulai dari lagu:
b.    Jali Jali (Jakarta)
e.    Rasa Sayange (Maluku)
4.    SKJ '94
Lagu pengiring sama dengan SKJ 93, hanya diberi hitungan.
5.    SKJ Usia SD '96
Diaransemen oleh FX Sutopo, berisi PemanasanIntiPendinginan, dan Pelemasan, durasi sekitar 10 menit.
6.    Senam Sajojo
Diiringi dengan lagu Sajojo dari Papua.
7.    Senam Poco - Poco
Diiringi dengan lagu Poco-Poco dari Sulawesi Utara.
8.    Senam Kubro Siswo
Diiringi dengan lagu dan gerakan dari hasil penyerapan tarian adat Jawa yaitu tari Kubro Siswo. Musik identik dengan beduk, terompet, dan gamelan.
9.    Senam Ayo Bersatu Beni
10.  Senam Lansia
Biasanya diikuti oleh peserta yang sudah lanjut usia atau tidak memiliki kemampuan fisik normal dan sehat seperti anak muda.

Berikut ini adalah cara senam SKJ:
1)     LATIHAN SIKAP SIAP
i)     Badan tegap dengan bahu rileks. Kedua tangan lurus di samping badan serta pandangan lurus ke depan. Kedua aki lurus dengan tumit rapat serta ujung kaki menghadap serong
2)    LATIHAN PEMANASAN
i)     Jalan di tempat
ii)    Gerakan kepala. Menoleh ke kanan - kiri, menunduk - menengadah, serta gerakan memutar searah jarum jam dan sebaliknya
iii)   Gerakan bahu
iv)   Gerakan lengan dan punggung bagian atas
v)    Gerakan tekuk lengan, kaki bertumpu pada tumit
vi)   Gerakan lengan, bahu, dada, tungkai
vii) Gerakan peregangan dinamis otot samping badan
viii)        Gerakan peregangan statis
3)    LATIHAN GERAKAN PERALIHAN
i)     Gerakan jalan, tepuk tangan, maju - mundur
4)    LATIHAN GERAKAN INTI
i)     Gerakan meluruskan dan menekuk lengan
ii)    Gerakan memanah, mengayun lengan, mengangkat kaki
iii)   Gerakan meluruskan dan menarik lengan
iv)   Gerakan koordinasi gerakan tangan dengan kaki
v)    Gerakan mambo (cha - cha)
5)    LATIHAN GERAKAN PEREGANGAN
i)     Gerakan peregangan dinamis
ii)    Gerakan peregangan statis

Manfaat:
1.     Dalam pemanasan SKJ 2008 menyiapkan kondisi secara fisiologis maupun psikologis, agar dapat melaksanakan latihan gerakan SKJ 1988 dengan baik dan benar.
2.    Menaikkan / meningkatkan suhu tubuh secara bertahap.
3.    Meningkatkan koordinasi otot dan persendian.
4.    Mengurangi risiko cidera.
5.    Memenuhi keinginan bergerak.
6.    Memberikan rangsangan pertumbuhan pada tubuh
7.    Musik yang digunakan cukup bagus dan menggugah semangat
8.    Menguatkan persendian lutut.
9.    Menguatkan otot tungkai atas, bawah, dan kaki.
10.  Meregangkan otot bahu
11.   Membuka nafas melalui gerakan tangan yang luas
12.  Melatih kelincahan tungkai atas, bawah, kaki
13.  Menggugah semangat kerja otot
14.  Melancarkan peredaran darah
15.  Mengulur otot lengan  atas
16.  Mengulur otot lengan bawah
17.  Memadukan selaras gerak antara tangan dan kaki
18.  Dalam pendinginan  mengatur nafas menjadi lebih teratur dan santai
19.  Melemaskan dan mengembalikan sendi bahu yang sebelumnya terus digerakkan.
20. Menurunkan suhu badan melalui pendinginan
21.  Meningkatkan fungsi jantung. Dengan menaikkan detak jantung Anda selama minimal 20 menit, Anda meningkatkan daya tahan dan kekuatan.
22. Meningkatkan kinerja paru-paru. paru-paru Anda seperti bagian lain dari tubuh Anda, Aerobik membantu untuk memperluas paru-paru dan meningkatkan stamina dan kekuatan.
23. Menjaga jantung dan paru-paru bekerja dengan baik adalah hal yang terpenting untuk dapat menguasai latihan berat tertentu. Setelah daya tahan Anda dibangun, akan lebih mudah untuk menyelesaikan latihan Anda dalam jumlah yang relatif singkat.
24. Membantu Anda untuk menurunkan berat badan. SKJ 2008 memungkinkan tubuh Anda untuk membakar lemak dengan meningkatkan denyut jantung Anda. Sebagai sinyal tubuh Anda stres,
25. SKJ 2008 meningkatkan koordinasi Anda. Terutama saat kita usia muda, koordinasi penting untuk gaya hidup sehat. Kegiatan SKJ 2008 adalah cara yang bagus untuk membuat pikiran, koneksi tubuh roh.
26. Memupuk keberanian dan kepercayaan diri
27. Memupuk rasa tanggung jawab terhadap kesehatan diri sendiri dan masyarakat
28. Memupuk kesanggupan bekerja sama
29. Membantu Anda untuk menurunkan berat badan.
30. SKJ 2008 membuat Anda terlihat seksi. Ketika Anda membakar lemak dan menurunkan berat badan, Anda akan melihat bahwa tubuh Anda sedang mencari lebih seksi dari sebelumnya.
31.  SKJ 2008 adalah cara yang bagus untuk tetap sehat. Itu karena mengaktifkan sistem kekebalan tubuh.
32. Melawan depresi. SKJ 2008 yang dilakukan teratur telah dikenal untuk meningkatkan mood seseorang dan membantu membendung efek depresi. Tidak hanya peningkatan denyut jantung Anda memperbaiki mood Anda, kegiatan aerobik dapat menyenangkan.
33. Tidak terpengaruh oleh cuaca
34. Tidak membutuhkan trek / lintasan yang panjang

Kelemahan:
1.     Dalam pemanasan terlalu dominan untuk gerakan tangan
2.    Dalam pemanasan, pinggang kurang digerakkan
3.    Pergantian irama gerak antara pemanasan dan inti kurang bertahap
4.    Gerakannya yang kompleks menyulitkan pada pemula untuk menghafal gerakan tersebut
5.    Terlalu membutuhkan konsentrasi yang tinggi

6.    Kejenuhan dapat muncul karena tempat yang menetap

Untuk videonya silakan klik link di bawah ini
SKJ 2008

17 komentar:

  1. Wah keren nih acaranya, mungkin saran aja nih gan, gimana kalo ditambah gambar atau video biar lebih menarik dan lebih jelas lagi gerakan2 senamnya. Btw, agan tau tidak yang jual baju senam crystal yang murah? Makasih ^^

    BalasHapus
  2. wah, kalau soal baju itu sih saya gak tahu

    BalasHapus
  3. siip.... amntep ya gan nich senam,,,, enak gk usah ribet cari2 baju senam murah, soalx baju senam apa aja bisa dpake,,,, :D

    BalasHapus
  4. Pagi Gan....jadi keingat masa dulu sambil makai baju senam wanita hehehhe ^^

    BalasHapus
  5. salam kenal :)
    berarti snam SKJ ini berasal dri indonesia sndiri yah ?? n btw klo mau bli baju senam berkualitas harga grosir dmna yah ??
    maksih, salam sukses

    BalasHapus
    Balasan
    1. SKJ memang berasal dari Indonesia, kalau soal baju senam sih ane gak tau jualnya di mana

      Hapus
  6. Salam kenal gan
    Senam kesegaran jasmani iringan musiknya biasanya bergendra apa ya? menurut Gan baju senam wanita berbahan apa yaa yang paling nyaman dipakek senam?

    BalasHapus
    Balasan
    1. menurut saya bahan yang paling nyaman itu yang dari katun karena mudah menyerap keringat, kalau musik biasanya menggunakan musik yang sifatnya gembira, dan penuh semangat

      Hapus
  7. waw, bisa bantu tugas ane ni kak, sekalian info donk kak tentang pakaian olahraga adidas

    BalasHapus
  8. salam kenal Gan ...
    bagus sekali infonya .... Tapi klo untuk senam SKJ mulai dikenal masyarakat indonesia tahun berapa?
    dan untuk beli baju senam aerobik yang bagus dan keren itu dimana?
    Trims dan semoga sukses

    BalasHapus
    Balasan
    1. Senam Kesegaran Jasmani diperkenalkan pada awal 1984 berdasarkan Surat Perintah Menpora untuk diajarkan ke seluruh lapisan masyarakat Indonesia. coba cari di zalora, mungkin ada

      Hapus
  9. Balasan
    1. setelah nyari-nyari, ternyata gak ada. adanya cuma panduan macam di atas itu

      Hapus
  10. Salam Olahraga,
    Artiikelnya sangat menarik dan bermanfaat,, oh ya, SKJ ini pada saat ini apakah masih populer?
    dan bisa ngasih info mengenai tempat penjualan baju senam cantik khususnya di daerah Surabaya?
    Thanks
    Salam Sukses

    BalasHapus
    Balasan
    1. menurut saya sih belakangan ini skj tidak begitu populer, kalau itu sih maaf saya tidak tahu

      Hapus
  11. infonya sangat bagus, kalau saya boleh tahu apa ada bukunya yang membahas tentang semua penjelasan di atas?
    terimakasih,

    BalasHapus